Kamis, 22 Desember 2011

Wirausaha di Masa Krisis


Memang agak sulit mengaitkan benang merah yang tepat antara korelasi masa krisis ekonomi dengan bermunculannya entrepreneur baru.Keyakinan yang kuat dalam jiwa kewirausahaan pada seseorang pada saat masa-masa krisis akan menemukan kekuatan baru untuk bangkit yang akhirnya berhasil berdiri di tengah keterpurukan, dalam hal ini tumbuhnya jiwa wirausaha.
Hal ini erat kaitannya antara masa krisis dengan muculnya entrepreneur baru, yaitu pada saat kondisi susah maka orang akan berada diposisi kritis yang memacu manusia untuk mengeluarkan inovasi,semangat baru.How to survive, bagaimana mengatasi masalah yang dihadapi, bagaimana untuk berhasil dimasa penuh tantangan ini kebanggan dan kepuasaan tersendiri yang akan dinikmati pada akhirnya.
Bagi para entrepreneur yang sudah menjalankan usahanya, pada saat krisis ekonomi, maka langkah tepat adalah menunda investasi. Termasuk melakukan efisiensi aset-aset yang sudah ada dan dituntut untuk mengeluarkan terobosan baru.Jangan pernah putus asa, terus kejar cita-cita, terus berusaha karena kegagalan atau kesalahan itu bagian dari pengalaman.
Ada satu hal yang menjadi pegangan sebagai seorang pengusaha, terutama ketika sedang menghadapi kebangkrutan atau berada di bawah. Rahasianya, selalu memotivasi diri dengan tetap mengucap syukur kepada Tuhan, yang telah memberi kesehatan dan memelihara pertemanan yang bisa membantu dikala susah. (Eko Pudwierdiyanto / 18110811 / 12.1F.24 )

Tidak ada komentar: