Kamis, 09 Februari 2012

Peresmian Sekolah Wirausaha Indonesia

Alhamdulillah, akhirnya sekolah ini kemarin secara resmi dibuka oleh bapak Bupati Bekasi, Dr. H. Sa'duddin, MM yang karena beliau berhalangan, diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi, yaitu Bapak Dr. Rusdi, Bio Med. Beliau sangat antusias sekali dengan adanya KB/TKIT dan SDIT yang mengkhususkan untuk menggarap kewirausahaan sejak masih kanak-kanak. Di Kabupaten Bekasi sendiri khususnya, belum ada sekolah tingkatan untuk kanak-kanak yang mengajarkan wirausaha secara khusus.

Acara ini juga di hadiri baik oleh tokoh masyarakat perumahan Grand Cikarang City seperti RT/RW, Kepala Desa, Ketua Badan Perwakilan Desa, juga dihadiri oleh Ketua Fraksi PKS DPRD Kabupaten Bekasi, yaitu Ustadz Faisal Hafan Farid, SE. Beliau juga sangat antusias dengan hadirnya konsep wirausaha untuk anak-anak. Diharapkan, kelak anak-anak setelah dewasa tidak lagi mencari-cari pekerjaan, tetapi berlomba-lomba menyediakan lapangan pekerjaan yang sudah sangat sedikit ini. Amiin.

Terakhir, acara ini ditutup dengan doa yang disampaikan oleh Ustadz Adih Amin, Lc, MA. Beliau merupakan Direktur Boarding School SMPIT Thariq Bin Ziyad, Grand Cikarang City.  


 

Tidak ada komentar: